Rabu, 28 Oktober 2015

ANT MAN AND THE WAPS RESMI MERAMAIKAN FILM SUPERHERO TAHUN 2018


Sekses menghadirkan cerita yang menarik dan menghibur dalam Ant Man, Marvel kembali mengumumkan untuk tambahan film superhero mereka. Ant man dan The Waps akan hadir kelayar lebar dan ikut bersaing dalam bombardir film superhero tahun 2018 nanti.
Seperti diketahui kalau marvel telah mengumumkan dua film marvel yang akan tayang tahun 2018 yaitu Black Phanter (16 Februari) dan The Avengers Infinity War Part 1 (4 Mei). Kali ini marvel seperti ingin mengulang kesuksesan Ant man dengan menghadirkan Ant man and The Waps 6 Juli 2018.
Penayangan Ant man yang rilis tanggal 17 Juli 2015 lalu berhasil mengumpulkan 179jt dolar untuk kawasan amarika saja dan hampir 500jt dolar telah berhasil dikumpulkan marvel sebagai penghasilan penayangan film ini disemua bagian dunia.
Dibagian akhir kisah Ant man sebelumnya diceritakan kalau Hope yang merupakan anak dari Hank Pym telah dibuatkan kostum The Waps. The Waps dalam versi komik sebenarnya adalah ibu dari Hope, yang dalam film ant man diceritakan terjebak dan menghilang saat bertempur bersama ant man (Hank Pym).
Belum diketahui bagaimana kisah Ant man dan The waps nanti, serta supervillain mana yang akan dihadapi oleh ant man dan the waps. Peyton Reed kembali akan menyutradarai sekuel ant man ini. Paul Rudd akan kembali berperan sebagai Scott lang AKA Ant Man dan Evangeline Lilly akan bertransformasi menjadi the Waps dalam film ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar